Panitia PPDB MTs Negeri 1 Rembang gelar seleksi kelas Unggulan TP 2024/2025

Panitia PPDB Tahun Pelajaran 2024/2025 menggelar seleksi kelas unggulan bagi calon peserta didik baru. MTs Negeri 1 Rembang Pada Tahun Pelajaran 2024/2025 membuka kelas unggulan untuk peserta didik kelas 7 antara lain Kelas Tahfidz, Kelas Olahraga, Kelas Bilingual, Kelas Sains IPA, Kelas Sains Matematika, Kelas Sains IPS, Kelas Digital dan Riset, Kelas Seni.
Dari 360 calon peserta didik yang telah melakukan daftar ulang, 300 calon peserta didik mengikuti seleksi kelas unggulan yang dilakukan pada hari sabtu 15 Juni 2024, diawali dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Akhmad Suhadak Solikin, S.Pd. M.Pd.I selaku Kepala Madrasah MTs Negeri 1 Rembang, dalam apel tersebut beliau menyampaikan bahwa : “ seluruh calon peserta didik agar dapat mengikuti seluruh prosedur-prosedur yang telah ditetapkan oleh panitia PPDB sehingga seluruh rangkaian kegiatan PPDB yang sedang berlangsung, dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan time line yang disusun oleh panitia PPDB”.
Setelah apel selesai, calon peserta didik didampingi oleh koordinator masing-masing program kelas unggulan menuju ruang seleksi yang telah disediakan oleh panitia PPDB, yang selanjutnya akan diadakan tes akademik dan non akademik secara offline. kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi akademik dan non akademik dari calon peserta didik baru agar pihak madrasah bisa memetakan kelas berdasarkan kemampuan serta minat dan bakat peserta didik pada intarakurikuler dan ekstrakurikuler.